Monday 25 May 2015

Cara Reset Modem TP-Link Telkom Speedy

jangan bosen bosen ya ketemu Nuenomaru ^^
langsung aja ya pembahasannya:
Kadang koneksi internet kita bermasalah dan tiba berfungsi secara normal lagi tanpa penyebab yang jelas, kita sudah berusaha mengubah setting pada modem ADSL (baik WiFi dan yang non-WiFi) bawaan dari Telkom Speedy berulang kali tapi tidak ada tanda – tanda akan membaik. Kalau anda tidak ingin memanggil teknisi Speedy mungkin sebaiknya anda mencoba untuk me-reset konfigurasi modemnya, dan saya akan share caranya khusus untuk merek TP-LINK kali ini.


TP-LINK merupakan merek modem paling umum yang diberikan oleh Telkom Speedy ke setiap pelanggannya, dan saya sendiri menggunakan TP-LINK TD-W8151N kalau model anda lain biasanya tidak banyak perbedaan. Lain halnya kalau mereknya sudah berbeda seperti Huawei dan ZTE, jelas prosedurnya akan lain.

Sebelum anda mereset setting modem catatlah dahulu apa nomor pelanggan atau username Speedy anda dan jangan lupa passwordnya. Kalau anda lupa maka anda bisa menggunakancara manual untuk mengaksesnya.

Soft Reset Modem

Anda perlu login ke halaman administrasi TP-LINK dengan mengetikkan alamat IP 192.168.1.1 ke browser, kalau anda lupa atau merasa tidak pernah mengganti passwordnya maka gunakan username: admin dan password: admin. Jika tidak bisa maka coba username dan password default modem Telkom Speedy lainnya.

Buka menu Maintenance dan pilih SysRestart (System Restart), disini ubahlah opsinya dari Current Settings menjadi Factory Default Settings.




Jika sudah yakin klik saja tombol RESTART dan modem anda akan langsung mati sesaat dan kemudian hidup lagi dengan memakai setting awalnya



Hard Reset Modem

Kalau entah kenapa anda tidak bisa mengakses halaman administrasi atau memang tidak tahu apa username dan password modemnya (username default Speedy telah dimatikanmisalnya), maka anda bisa mencoba hard reset. 
Anda bisa mengecek di bagian belakang modem (biasa disebelah port RJ-45 untuk LAN) akan ada lubang kecil dengan tulisan Reset. Untuk mengembalikan modem ke konfigurasi defaultnya maka masukkan peniti, jarum, lidi atau apapun yang berukuran kecil ke dalamnya – tahan sesaat (kurang lebih 5 – 10 detik). Nyalakan lagi dan anda akan diminta menyetting modem anda yang seakan – akan baru kondisinya sekarang.

Sekian tutorial kali ini.
Semoga bermanfaat, dan sujud dari Nuenomaru jika ada kesalahan


Source and thanks to: uTekno


./Nuenomaru


Nuenomaru just an illusion in Cyber World






Visit and follow :

FP         : TKJ Cyber Art
G+         TKJ Cyber Art
youtube : TKJ Cyber Art
BBM      : C0018D1A2


EmoticonEmoticon